RAPOR SEMESTER GANJIL 2025/2026: Melihat Hasil dari Perjuangan Satu Semester

Oleh: Asyraf Khairul Azam/ 20230074 & Dini Bandari Anggita/ 20230110
P
elajar MTs Ma’had Al-Zaytun.

 
Kelas 8 B01

MTs Ma’had Al-Zaytun melaksanakan kegiatan pembagian rapor semester ganjil Tahun Pelajaran 2025/2026 pada hari Sabtu tanggal 03 Januari 2026. Kegiatan ini bertempat di Gedung Pembelajaran Ali bin Abi Thalib dan diikuti oleh seluruh pelajar kelas 7, 8, dan 9. Pembagian rapor menjadi momen penting bagi pelajar untuk mengetahui hasil belajar sekaligus merefleksikan proses yang telah dijalani selama satu semester. Dari 50 kelas, terdiri dari kelas 7 ada 14 kelas, kelas 8 ada 18 kelas dan kelas 9 ada 18 kelas. Masing-masing kelas ditampilkan nama pelajar yang mendapatkan juara 1 setiap kelas dan juara angkatan.

DAFTAR JUARA 1 TIAP KELAS
Semester Ganjil Tahun Pembelajaran 2025/2026 

No.

No. Induk

Nama

Kelas

Rata-rata

1

20250297

Aisy Al Danish Rahartono bin Oti Prihartono

7-A-01

93,85

2

20250126

Ghanniy Akbar Abdullah bin Sudarto

7-A-02

91,61

3

20250234

Mohammad Abdus Salam bin Ade Agus Sutarman

7-A-03

90,99

4

20250137

Chairul Ridwan Asy-Syakur bin Zico Hari Saputro

7-A-04

90,34

5

20250224

Bagas Satria Mahardika bin Muhammad Nur

7-A-05

91,27

6

20250033

Radhi Azyan Ahmad Ghailan bin Suhanda

7-A-06

91,45

7

20250002

Akma Hadziq Safaraz bin Arie Alamsyah

7-A-07

89,80

8

20250055

Riska Febriyanti binti Ristanto

7-B-01

95,45

9

20250294

Mahira Khalilah Azahra binti Yanuar Mahardhika

7-B-02

92,79

10

20250058

Aisyah Humayrah binti Waridin

7-B-03

95,47

11

20250210

Adilah Nuhaa Hasani binti Suryadi

7-B-04

94,00

12

20250201

Charisma Alysa Agatha binti Yanu Ariyanto

7-B-05

93,68

13

20250249

Karunia Dinilah binti Eko Nurhadi

7-B-06

91,99

14

20250176

Anisa Al Inayah binti Sunaryo

7-B-07

91,65

15

20240248

Ahmad Arifin bin Suyitno

8-A-01

94,91

16

20240406

Muhammad Faqihuddin bin Rudi Mulyanto

8-A-02

95,69

17

20240049

Fahizan Mubarok YS bin Parjiyanto

8-A-03

91,95

18

20240273

Muhamad Panji Firdaus bin Ujang Sunaryo

8-A-04

89,80

19

20240298

Fatih Ramadhan bin Tirta Mawardi

8-A-05

91,03

20

20240330

Umah Afdhal Khadir bin Syaiin Qodir

8-A-06

90,30

21

20240257

Fadhlan Al-Widad bin Suryadi

8-A-07

90,61

22

20240016

Reiki Gestiro bin Agus Asrofik

8-A-08

91,78

23

20240142

Gibra Arkana Nugroho bin Faisal Nugroho

8-A-09

90,73

24

20240212

Balqis Nashita Putri Madina binti Supriyanto

8-B-01

96,28

25

20240382

Mutiara Itaros binti Amin Tukirno

8-B-02

95,30

26

20240344

Shafa Hafidzah Shaleha binti Muhammad Syahrul

8-B-03

93,46

27

20240157

Mafazah Aulia Rahma binti Utuy Tatang Sontani

8-B-04

90,28

28

20240065

Meisya Nur Halizah binti M. Riyadi

8-B-05

92,14

29

20240057

Nurlatifah Aulia binti Suripto

8-B-06

90,91

30

20240145

Adelina Rahmi Azzahira binti Jejen Jenal Mutakin

8-B-07

91,19

31

20240357

Keisha Fitria Al Hayya binti Wahid Sulaeman

8-B-08

92,22

32

20240143

Aiko Angeli Setiawan binti David Setiawan

8-B-09

91,19

33

20230031

Ilyas Rasyidin bin Lukman Hakim

9-A-01

95,07

34

20230258

Muhammad Irfan bin M Nurdin

9-A-02

95,49

35

20230310

Zulfikar Albadar bin Amun Suryaman

9-A-03

91,97

36

20230336

Arkhana Rizky Alhaq bin Nasihin

9-A-04

89,30

37

20230245

Fathan Mulya Ramadhan bin Mulyadi

9-A-05

91,52

38

20230127

Kachla Hutama Nasution bin Handy Abdullah Nasution

9-A-06

88,14

39

20230335

Muhammad Sayidina Arkan Piscasar bin Tofan Fiscasar

9-A-07

89,56

40

20230367

Wildan Arya Alfath bin Herman Edi Susilo

9-A-08

89,80

41

20230157

Irsal Auliya Yustiawan bin Solikin

9-A-09

90,80

42

20230186

Farras Putri Ardhiyanti binti Indra kriswanto

9-B-01

96,57

43

20230063

Jian Kayla Alisyah binti Jito Purnomo

9-B-02

96,49

44

20230042

Nina Azzarou Shani binti Adi Supriyanto

9-B-03

92,64

45

20230394

Adinda Raisha binti Eklas Subakti

9-B-04

89,59

46

20230146

Karimah Azzahra Putri binti Agung Ridho Nugraha

9-B-05

91,63

47

20230129

Diani Zulfa Sofiyah binti Iman Supriatna

9-B-06

90,70

48

20230386

Kamila Muttaqiina Imaamaa binti Ngatiman

9-B-07

89,14

49

20230321

Lulu Izhomi Jannati binti Only Pradesly P.D

9-B-08

91,32

50

20230105

Khilda Nadira At-Torik binti Karyani

9-B-09

88,95

 

Dalam kesempatan tersebut, tim penulis mewawancarai perwakilan pelajar dari setiap tingkatan yang berhasil meraih johan (juara) 1 dari dari tiap angkatan sebagai bentuk apresiasi atas prestasi dan kedisiplinan mereka dalam belajar.

 
Kelas 7B03

 

Johan 1 dari kelas 7, Aisyah Humayrah binti Waridin (Koord. Banten), menyampaikan bahwa keberhasilan belajar tidak lepas dari niat yang kuat dan kebiasaan belajar yang teratur. Ia menuturkan bahwa memahami pelajaran sejak awal, memperhatikan penjelasan guru, serta mengulang materi di waktu luang sangat membantunya. “Saya berusaha tidak menunda tugas dan mengerjakannya dengan sungguh-sungguh,” ujarnya. Menurut Aisyah, KBM di Ma’had sudah berjalan dengan baik dan membantunya berkembang, meskipun ia merasa perlu terus melatih fokus belajar. Ia juga menyampaikan bahwa dukungan teman yang positif sangat berpengaruh dalam menjaga semangat belajar.

Sementara itu, Johan dari kelas 8, Balqis Nashita Putri Madina binti Supriyanto (Koord. Jakarta Selatan), menekankan pentingnya memahami pelajaran secara mendalam, bukan sekadar menghafal. Ia menjelaskan bahwa dirinya terbiasa bertanya hingga benar-benar paham, mengulas kembali materi, menjaga fokus, serta belajar dalam suasana hati yang senang. Dalam mengerjakan tugas, Balqis memilih bersikap santai namun bertanggung jawab, serta mencatat tugas yang sudah dan belum diselesaikan.

Balqis menilai bahwa fasilitas KBM di Ma’had sudah memadai, seperti jaringan internet dan sarana pendukung lainnya. Namun, ia menyampaikan secara kritis bahwa metode pembelajaran yang monoton terkadang kurang mendorong semangat belajar sebagian pelajar. Terkait prestasi, Balqis mengungkapkan pernah mengikuti KSM Matematika saat MI dan Alef Matematika, meskipun belum berhasil melaju ke tahap berikutnya. Ia saat ini tidak mengikuti ekstrakurikuler karena lebih fokus pada bidang akademik, serta mengakui bahwa lingkungan dan teman belajar terkadang memengaruhi fokus dan perasaan saat belajar.

 
Kelas 9 B01

Adapun Johan dari kelas 9, Farras Putri Ardhiyanti binti Indra Kriswanto (Koord Jakarta Selatan), menyampaikan bahwa kedisiplinan menjadi kunci utama keberhasilannya. Ia mengungkapkan bahwa dirinya selalu berusaha tidak tidur di pagi hari di sekolah, memperhatikan guru, menandai poin penting, aktif bertanya, dan rutin mengerjakan latihan soal. Dalam hal tugas, Farras mengutamakan penyelesaian tepat waktu, berdiskusi dengan teman bila diperlukan, serta memanfaatkan teknologi untuk memperluas wawasan.

 
Farras Putri kelas 9B01

Menurut Farras, kualitas KBM sangat bergantung pada penguasaan materi oleh guru. Ia menilai bahwa ketika guru memahami konsep secara mendalam, pelajar akan lebih mudah mengerti, dibandingkan pembelajaran yang hanya berfokus pada buku teks. Meskipun tidak banyak mengikuti kompetisi di luar kampus, Farras bersyukur telah beberapa kali meraih johan angkatan. Saat ini ia tidak mengikuti ekstrakurikuler resmi, namun tetap aktif berkontribusi sebagai penulis skenario dalam pembuatan game. Ia juga menyadari bahwa teman dapat memengaruhi proses belajar, namun memilih untuk tetap percaya pada diri sendiri dan belajar dengan sungguh-sungguh.

Pembagian rapor ini menjadi pengingat bahwa prestasi tidak lahir secara instan, melainkan melalui proses panjang yang dipenuhi usaha, kedisiplinan, dan refleksi diri. Diharapkan, hasil belajar yang diterima dapat menjadi motivasi bagi seluruh pelajar untuk terus berkembang, tidak hanya secara akademik, tetapi juga dalam sikap dan karakter.

“Mendidik dan membangun semata-mata hanya untuk beribadah kepada Allah.”

 

 


Komentar

  1. Alhamdulillah..maju terus pendidikan di MAZ tercinta

    BalasHapus
  2. Alhamdulillah terus maju berkembang menyongsong masa depan yang lebih gemilang semangat

    BalasHapus
  3. Alhamdulillah semangat terus anak² trimakasih MAZ trimakasih anak²

    BalasHapus
  4. Selamat dan Sukses untuk Santri Alzaitun penerus Pemimpin Bangsa Indonesia dan Dunia🌏

    BalasHapus
  5. selamat tlah meraih johan

    BalasHapus
  6. Semangat semua anak anaku. Sukses teruntuk penerus bangsa Indonesia

    BalasHapus
  7. Semangat terus nak kelak jadi penerus Bangsa dan Negara

    BalasHapus
  8. masyaallahh, semangat terus teman-temanku

    BalasHapus

Posting Komentar